Madu dan Pollen, Rahasia yang harus Anda tahu!
- yoshuadyan
- Feb 18, 2020
- 2 min read
Tidak banyak orang tahu bahwa ada bahan lain yang sangat bermanfaat bagi tubuh selain madu yang dihasilkan Lebah Trigona. Madu Lebah Trigona terkenal akan kandungan beepollen/propolis yang kaya gizi. Inilah manfaat pollen pada Madu Lebah Trigona.
1. Bekerja sebagai antioksidan
Seperti disebutkan di atas, bee pollen mengandung antioksidan, seperti asam fenolat dan flavonoid, yang berguna melindungi tubuh kita dari serangan radikal bebas, misalnya akibat asap rokok atau polusi udara. Penelitian menunjukkan bahwa bee pollen memberikan perlindungan pada sel-sel tubuh terhadap efek radikal bebas.
2. Meredakan peradangan
Menurut penelitian, bee pollen dapat mengurangi peradangan dan bekerja hampir sama dengan obat antiradang. Sayangnya, penelitian ini baru dilakukan kepada hewan, belum kepada manusia.
3. Meningkatkan kesehatan hati
Ada juga penelitian yang menemukan bahwa bee pollen membantu menjaga kesehatan organ hati. Tak hanya itu, bee pollen dapat membantu proses penyembuhan kerusakan hati. Efek ini terkait dengan efek antiradang dan antioksidan pada bee pollen. Walau demikian, efek bee pollen ini belum banyak diteliti pada manusia secara klinis.
4. Mempercepat penyembuhan
Bee pollen diyakini dapat mempercepat penyembuhan luka, jika dioleskan ke kulit. Produk yang dihasilkan oleh lebah ini bekerja dengan cara meningkatkan sirkulasi darah, membunuh bakteri, dan melembapkan kulit.
5. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Ada penelitian yang menunjukkan bahwa bee pollen memiliki sifat antimikroba, antijamur, dan antivirus yang dapat membantu membunuh bakteri dan virus. Efek bee pollen pada sistem kekebalan tubuh ini juga terlihat dapat mencegah pertumbuhan sel kanker, meski masih perlu dikaji lebih lanjut.
Hingga saat ini belum ada cukup bukti ilmiah mengenai manfaat bee pollen lainnya. Potensi bee pollen yang masih menunggu pembuktian lebih lanjut antara lain adalah untuk menangani gejala-gejala sindrom premenstruasi, mengatasi sariawan, memperbaiki selera makan, mengatasi konstipasi dan diare, serta menurunkan berat badan.

#ikipangestune #indonesia #maduklanceng #trigonasp #trigona #budidayalebah #lebah #madu #ternaklebah #madutrigona #obatgagalginjal #obatstroke #obatdiabetes #penambahnafsumakan #beepollen #propolis #pollen #bees
Comments